Berkarya Walau di Rumah Aja - Gimana Caranya?

Berkarya Walau di Rumah Aja
Tidak terasa ya sudah 1 bulan sejak kita semua harus membatasi diri dari dunia luar dengan tetap #DiRumahAja. Oops, bagiku tidak terasa, tapi bagi kamu, mungkin sudah terasa sangat lama ya? Mungkin kamu mulai merasa gerah, resah, bosan, dan bimbang. Wajar bila perasaan-perasaan itu muncul di masa pandemi ini, karena semuanya begitu tiba-tiba dan kita tidak diberikan waktu untuk mempersiapkan diri. Sebagai makhluk sosial yang terbiasa menjalani rutinitas belajar dan bekerja di luar rumah, keharusan untuk #DiRumahAja bisa membawa beban tersendiri bagi masing-masing pribadi.

Semua perasaan negatif dengan sendirinya datang. Tidak sedikit yang bercerita di platform media sosial tentang rasa bosan dan stres yang menghampiri. Sampai kapan harus berdiam di rumah? Kapan ya bisa ke mall lagi sama keluarga? Aku rindu hang out (kumpul) sama teman-temanku. Aku udah liatin story teman-temanku sampai habis, nonton semua film bagus di Netflix, aku harus ngapain lagi? adalah curahan hati teman-temanku di media sosial. Aku mulai merenung: aktivitas positif apa yang bisa dilakukan untuk menjauhkan kebosanan dan keresahan itu, dan aku pun mendapatkan jawabannya: Berkarya!

Waduh, gimana caranya berkarya ketika ruang gerak kita terbatas begini, Chin? Aku percaya itulah yang menjadi pertanyaan kamu saat ini. Yuk coba simak beberapa cara untuk berkarya walau #DiRumahAja .

Cover Lagu atau Kolaborasi Musik

Buat kamu yang mempunyai talenta bernyanyi atau bermusik, jangan ragu untuk membuat video cover lagu dan mempostingnya di sosial media kamu. Video cover ini akan menjadi kenangan untukmu di masa depan. Setiap kali kamu membuka video cover ini, kamu akan mengingat masa-masa perjuangan kamu saat melewati cobaan pandemi Covid 19 ini,  di mana walau situasi hati terasa tidak tenang, kamu tetap berkarya dengan suara indahmu. Selain itu, suara merdumu bisa saja memberi secercah harapan kepada followermu.

Beberapa penyanyi melakukan suatu inovasi di mana mereka memposting video mereka bernyanyi dan bermain musik, kemudian mengajakmu berkolaborasi. Kapan lagi kamu bisa kolaborasi bareng idolamu dari rumah? Momen inilah saatnya! Video kolaborasi ini bisa dicari dengan mengetik tagar #instajam atau kamu bisa langsung masuk ke akun instagram: @indralesmana, @maliqmusic , @yurayunita, @eg.erwingutawa , dan banyak lagi.

Sumber: youtube.com/KelasMusikChannel


Cara menggabungkan video untuk kolaborasi ini bagaimana? Pertama-tama, unduh video penyanyi tersebut dengan menggunakan aplikasi DownloadGram. Selanjutnya, take vocal kamu sesuai dengan iringan di video tersebut. Kemudian, lakukan proses video editing dengan menggunakan beberapa pilihan aplikasi seperti Adobe Premier, Kinemaster, Video Show, Adoble Clip. Untuk yang masih pemula dalam hal editing, tutorial editing bisa dilihat di youtube ya. Ketika video sudah selesai, langsung upload deh di sosial media kamu dan tag penyanyi tersebut. 

Home Workout

Sejak keluar rumah menjadi hal yang sebaiknya tidak dilakukan, energi untuk bergerak yang dikeluarkan dari tubuh menjadi berkurang drastis. Tidak heran banyak teman-temanku yang mengeluh padaku kalau mereka merasa gendutan. Apakah kamu juga merasa perutmu lebih buncit dari sebelumnya? Bila iya, berarti kamu belum cukup banyak bergerak. Walau sekarang ruang gerakmu terbatas karena hanya bisa #DiRumahAja, porsi dan frekuensi makanmu tetap sama seperti biasanya, padahal aktivitasmu yang menuntutmu untuk bergerak sudah sangat berkurang. Oleh karena itu, lakukan aktivitas yang mendorongmu untuk banyak bergerak seperti olahraga. Namun, karena saat ini kita tidak bisa berolahraga seperti bermain sepakbola, basket, atau jogging, yang kita bisa lakukan adalah home workout.

Sumber: insider.com
Tapi aku belum pernah olahraga di rumah nih sebelumnya. Aku harus cari referensi ke mana? Tidak perlu bingung, referensi home workout bisa didapatkan dari: 
  1. Youtube, pakailah keyword  #homeworkout #danceworkout #beginnerworkout dll
  2. Aplikasi di smartphone, seperti Freeletics, Home Workout - No Equipment, 30 Day Fitness Challenge, 7 Minute Workout, dan banyak lagi.
  3. Game di Nintendo, seperti Ring Fit Adventure, Fitness Boxing, dan Just Dance.
Bagaimana cara berkarya dari berolahraga? Mudah sekali! Kamu bisa share tips atau merekam video Home Workout-mu ke teman-temanmu melalui Whatsapp group atau feed Instagram karena dari hal sederhana ini, kamu sudah mengirim inspirasi ke orang-orang terdekatmu untuk tetap menjaga kesehatan walau hanya #DiRumahAja .

Baca buku dan Dengar Podcast

Tetap #DiRumahAja memberikan kesempatan bagi kamu untuk bisa mengembangkan diri, salah satunya adalah dengan menambah ilmu. Dua cara efektif untuk menambah ilmu berdasarkan pengalamanku pribadi adalah dengan membaca buku dan mendengarkan podcast. Lalu, apa hubungan dua aktivitas ini dengan menghasilkan karya?

Sumber: Pribadi/10Sept2015

Kamu harus tahu satu hal ini: Apa yang kita lakukan saat ini, apa yang kita makan, apa yang kita dengar, apa yang kita baca, semua hal tersebut akan berdampak pada diri kita di masa depan. Jadi, membaca dan mendengarkan adalah aktivitas yang juga menjadi investasi kita untuk berkarya di masa yang akan datang; tetapi misalnya kamu belum tertarik untuk mengeluarkan karya apapun, setidaknya kamu mendapatkan ilmu baru dari bacaan dan podcast tersebut.
Apa yang kita lakukan saat ini, apa yang kita makan, apa yang kita dengar, apa yang kita baca, semua hal tersebut akan berdampak pada diri kita di masa depan.
Sekedar sharing, aku mulai mengaktifkan blog ini lagi setelah aku mendengarkan beberapa podcast yang sangat menyemangatiku untuk menghasilkan karya. Mengapa? Karena langkah terkecil yang bisa aku lakukan untuk menggerakkan orang banyak adalah dengan berkarya.

Tentunya masih ada banyak cara untuk berkarya walau #DiRumahAja di tengah pandemi Covid-19 saat ini. Yuk share di kolom komentar kalau kamu punya cara lain yang belum aku sebutkan di atas.

Stay safe, healthy, and happy, everyone.

Comments

  1. Thanks for sharing this kak Chindy :)
    I love the idea of 'berkarya'. Sebelum adanya WFH aku gak pernah punya waktu untuk belajar atau balik lagi untuk menekuni musik (pulang kerja udah capek). Biasanya sih cuman dicanangkan aja 'aku harus belajar lagu ini hari ini jam ini', namun ini selalu saja jadi wacana. Pas balik dari field dan harus WFH. Keingininan untuk belajar itu aku realisasi dengan mulai beli Ukulele dan belajar dari awal, mulai cover dan latihan2 lagu yang dulu pengen dimainkan pake gitar. Thank God, semua lagu yang tadinya susah dimainkan di gitar sekarang jadi lebih mudah dengan Ukulele. Banyak hal positif terjadi selama WFH meski kerjaan jauh makin banyak tapi masih tetap punya waktu untuk hobby2 yang lain. Aku juga mulai lanjut mengerjakan cerita anak2 bergambar yang sudah kutinggal dari februari, mulai nyicil dikit2. Rasa bosan itu pasti ada yaa namanya kita manusia sosial tapi dengan adanya Covid-19 ini kita jadi makin care sama orang2 disekitar kita. Mulai kontak2an sama teman2 yang dulu jarang banget dikontak. Dan masih banyak lagii. Btw, aku jadi curhat kan. Hehehe
    Once more, thanks for writing this kak. Feel inspired to do more song cover :D
    Love,
    Jacklin

    ReplyDelete
    Replies
    1. Makasih banyaaak udah ikutan sharing, Jacklyn. Yeaay ditunggu untuk karya-karyanya Jacklyn ya!!

      Delete

Post a Comment